Jenis-jenis Komputer Berdasarkan Bentuknya


Jenis-jenis Komputer Berdasarkan Bentuknya
Central Processing Unit

         Tentunya telah anda ketahui bahwa komputer memiliki penamaan yang berbeda-beda. Kali ini kami akan menjelaskan tentang perbedaan nama berdasarkan bentuknya. Agar anda jelas dalam membedakannya bacalah penjelasannya di bawah ini:

Komputer Tower,
Tower adalah bentuk komputer yang berukuran sedang tapi relative agak besar, letak CPU biasanya di samping meja. Dengan bentuk yang agak besar tersebut tower memiliki ruang ekspantion slot yang relative banyak. Untuk perangkat CPU lainnya tergolong standart dan sesuai dengan keperluan orang yang membutuhkannya. 

Komputer Desktop,
Apabila dilihat dari segi perangkatnya desktop tidak memiliki perbedaan apapun atau bisa dibilang sama saja dengan tower. Perbedaanya terlihat dari segi ukuran yang relative lebih kecil jika dibandingkan dengan tower. Ukuran seperti menjadikan desktop memiliki ekspantion slot lebih sedikit dari pada tower.

Komputer Portable,
Portable, dari segi namanya telah menyatakan bahwa kompi ini bisa di bawa kemana-mana, ukurannya pun relative lebih kecil jika dibandingkan dengan desktop. Biasanya pemakai kompi jenis ini adalah pekerja atau orang yang pekerjaannya mengharuskannya berada di lapangan.

Laptop,
Yang satu ini tentunya anda sudah tahu bukan, hampir semua orang lebih berminat memilikinya dibandingkan dengan ketiga jenis kompi di atas karena mudah untuk dibawa kemana-mana dan tidak memakan banyak tempat. Ukurannya yang tergolong lebih kecil dibanding portable tapi memiliki kemampuan yang sama. Dengan keunggulan tersebut laptop juga memiliki kelemahan jika dibandingkan dengan desktop dan tower yakni perangkat VGAnya tidak bisa diupgrade sesuai kebutuhan, untuk itu bila anda ingin membeli laptop disarankan lihat dulu penggunannya di masa mendatang jangan hanya melihat keperluan sekarang saja.

Notebook,
Notebook merupakan model laptop dengan ukuran yang lebih kecil, jika dibandingkan dengan laptop  dari segi kemudahan notebook lebih unggul, untuk kecepatan tergantung dari spek keduanya karena ada notebook yang memiliki spek lebih tinggi dari laptop. Kekurangan dari notebook hanya di ketersediaan CD ROM, dimana ukuran notebook yang minim mengharuskannya tidak memiiki perangkat CD ROM.

Sub Notebook,
Berdasarkan namanya bukankah telah anda ketahui perbedaanya dengan notebook yakni ukurannya lebih kecil dibanding notebook tapi modelnya atau bentuknya masih sama.

Palmtop,
Ukurannya lebih kecil dari subnotebook, kemampuan yang dimilikinya sama perbedaan secara signifikan terlihat dari bentuknya yang menyerupai handphone dari pada laptop. Tapi ukurannya lebih besar jika dibandingkan dengan handphone.

            Demikianlah pengenalan terhadap jenis-jenis komputer yang memiliki nama berbeda karena bentuknya.  Dari ke tujuh jenis tersebut yang diurutkan berdasarkan ukuran yang terbesar ke terkecil bila anda menginginkannya pilihlah yang sesuai dengan kebutuhan. Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda yang membacanya.

Comments

Popular Posts